Kuyt Dukung Gerrard Jadi Staf Pelatih di Liverpool

Kuyt Dukung Gerrard Jadi Staf Pelatih di Liverpool
Dirk Kuyt bersama Torres dan Gerrard. (c) AFP

Bola.net - - Mantan penyerang timnas Belanda, Dirk Kuyt, menyebut Steven Gerrard pantas jadi staf pelatih di .

Gerrard sudah memutuskan untuk pensiun dari sepakbola awal pekan kemarin. Pria 36 tahun tersebut mengungkapkan bahwa langkah berikutnya yang akan ia lakukan adalah meniti karir di dunia kepelatihan.

Mantan klubnya yakni Liverpool dikabarkan telah menawarinya posisi sebagai pelatih di akademi klub tersebut. Hal ini sendiri kabarnya sesuai dengan keinginan mantan kapten timnas Inggris tersebut.

Kuyt, yang pernah enam tahun bermukim di Anfield, mendukung Gerrard untuk kembali ke Liverpool dan menjadi staf pelatih di Melwood.

"Saya pikir ia bisa menjadi tambahan yang bagus untuk klub dan untuk Jurgen Klopp sendiri," ujar pemain ini pada The Independent.

"Ia tahu Liverpool, ia tahu para pemain, ia tahu apa yang harus Anda tuntut dari pemain Liverpool dan jika ia bersedia untuk bekerja dengan Klopp, saya pikir itu akan jadi hal yang hebat," serunya.

"Saya tidak bisa melihat siapa saja yang tidak akan menghormati Steven Gerrard. Itu adalah hal yang besar menguntungkannya. Ia tahu olahraga ini. Ketika ia berbicara tentang sepak bola, Anda menerima apa yang dikatakannya. Ia bisa dengan mudah menjadi manajer di luar negeri tapi mimpinya adalah untuk menjadi manajer Liverpool namun ia dapat jadi manajer di luar negeri juga," tuturnya.