
Bola.net - Sebuah kabar buruk datang bagi Chelsea. Mereka berpotensi gagal mendapatkan Jules Kounde karena Kurt Zouma tidak kooperatif.
Dua hari terakhir, Chelsea dilaporkan mulai mengubah rencana transfer mereka. Mereka mengabaikan sementara proses perekrutan Erling Haaland yang sudah jadi incaran mereka sejak bursa transfer ini dibuka.
Chelsea diketahui tengah mendekati Sevilla. Mereka ingin mendatangkan bek milik tim asal Andalusia itu, Jules Kounde.
Advertisement
Sky Sports mengklaim bahwa transfer ini berpotensi gagal. Karena Kurt Zouma tidak mau kooperatif dalam situasi ini.
Apa hubungan Zouma dengan Kounde? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tukar Tambah
Menurut laporan tersebut, Chelsea akan melibatkan Zouma dalam transfer Kounde.
Mereka kabarnya akan melakukan tukar tambah dengan Sevilla, di mana mereka membayar sekitar 35 juta Euro plus Zouma untuk ditukarkan dengan Kounde.
Langkah ini diambil Chelsea karena mereka enggan membayar klausul rilis Kounde yang mencapai 80 juta Euro.
Ingin ke Klub Lain
Rencana Chelsea ini terancam berantakan karena Zouma punya rencana lain.
Sang bek dikabarkan tengah berkomunikasi dengan klub EPL lainnya, West Ham. The Hammers dilaporkan sangat tertarik menggunakan jasa Zouma di musim panas ini.
Bek Timnas Prancis itu juga dikabarkan masih ingin melanjutkan karir di Inggris sehingga ia lebih condong untuk bergabung dengan West Ham.
Belum Deal
Namun transfer Zouma ke West Ham juga mengalami kendala.
Karena West Ham sejauh ini belum memenuhi tuntutan harga Chelsea untuk Zouma.
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Juli 2021 11:46
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...