'Kritikus Buta dan Iri pada Guardiola'

'Kritikus Buta dan Iri pada Guardiola'
Josep Guardiola (c) MCFC

Bola.net - - Asisten Josep Guardiola belum lama ini mengkritik mereka yang mengatakan musim debut sang manajer di Manchester City berjalan amat buruk.

Manuel Estiarte, yang sudah menjadi asisten pribadi Guardiola selama hampir 10 tahun, membantah bahwa apa yang dilakukan oleh sang manajer di musim debutnya di Etihad sudah menjadi sebuah bencana.

Estiarte percaya bahwa City bermain sama baiknya dengan Barcelona dan Bayern Munchen, ketika dua klub terakhir ditangani Pep.

Dan ia kemudian menyebut para kritikus sepakbola di Inggris sebagai sosok yang 'buta' dan memiliki rasa 'iri' atas prestasi yang sudah dicatat oleh manajer Catalan selama ini.

Josep GuardiolaJosep Guardiola

"Mereka bisa mengatakan apa yang mereka inginkan," tuturnya di Ara.cat.

"Mungkin mereka mengatakan itu karena iri atau karena mereka tidak paham atau karena ada sesuatu yang menutupi mata mereka."

"Tahukah anda mengapa itu bukan sebuah bencana? Karena kami yang beruntung bisa ada di dalam klub menyadari bahwa para pemain amat yakin dengan metamorfosis permainan di dalam tim. Tentu kami ingin menang, anda akan kecewa jika tak melakukannya. Namun seluruh staff yang anda temui akan mengatakan semuanya tengah baik-baik saja."