
Bola.net - - Bos Manchester City, Josep Guardiola, menyebut sebagai 'Tim Harry Kane' ketika mengklaim bahwa Spurs akan menjadi salah satu tim yang bisa memanaskan persaingan bursa juara Premier League musim ini.
Manchester City tengah ada di puncak klasemen usai memainkan tujuh pertandingan di musim 17/18, namun Citizens hanya unggul selisih gol atas Manchester United, di mana tim asuhan Jose Mourinho juga tampil tak kalah menawan.
Tottenham ada di peringkat tiga dan tertinggal lima poin dari duo Manchester, sementara Chelsea ada di posisi empat, tertinggal enam angka dari puncak setelah kalah 0-1 dari City di kandang sendiri pekan lalu.
Guardiola berkeras bahwa Chelsea punya kans besar memenangkan liga musim ini, dan pria Spanyol memperkirakan timnya akan mendapatkan perlawanan sengit dari Manchester United dan Tottenham.
Harry Kane
"Chelsea memenangkan 15 pertandingan beruntun musim lalu, mereka sulit dikalahkan dan memenangkan liga, itu tidak mudah, namun mereka juara karena mendapat sebuah keuntungan," tutur Guardiola di Sportsmole.
"Tentu saja musim ini akan ada sedikit masalah karena Chelsea akan bermain tiap tiga hari, itu akan selalu jadi rumit untuk semua tim. Namun selain itu masih ada United, kita lihat apa yang terjadi juga dengan tim Harry Kane, di mana mereka mencetak dua atau tiga gol tiap pertandingan."
Kane mencetak 11 gol dalam sembilan laga untuk Tottenham musim ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Oktober 2017 21:24
Lampard Akui Senang Lihat Liverpool Meski Bobrok di Belakang
-
Liga Inggris 2 Oktober 2017 19:49
Ini Penjelasan Lampard Soal Hengkangnya De Bruyne dari Chelsea
-
Liga Inggris 2 Oktober 2017 19:18
Coutinho Dinilai Selevel Lebih Baik dari Rekan-rekannya di Liverpool
-
Liga Inggris 2 Oktober 2017 18:51
-
Liga Inggris 2 Oktober 2017 16:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...