Kouyate Bangga Dengan Gol Fantastisnya ke Gawang Man United

Kouyate Bangga Dengan Gol Fantastisnya ke Gawang Man United
Kouyate bangga dengan gol cantiknya (c) AFP
Bola.net - Ditempatkan sebagai bek tengah karena Winston Reid dan James Collins absen, Chiekhou Kouyate tampil solid. Aksinya dalam kotak penalti lawan pun mematikan.

Itulah yang terlihat dari pertandingan West Ham kontra Manchester United yang berakhir sama kuat (1-1). Kouyate membawa The Hammers unggul dengan gol fantastisnya di menit ke-49. Gol yang membuatnya bangga.

"Itu adalah gol cantik, kemarin saat saya berbicara dengan Diafra Sakho, ia mengatakan bahwa saya akan mencetak gol dan saya mengamininya.

"Saya punya sedikit keberuntungan dan bagi saya itu sangat luar biasa, fantastis, tapi sayang kami tak menang, karena bila kami meraih tiga poin, itu akan membuat gol saya menjadi lebih baik lagi." terangnya pada whufc.com.

Pemain timnas Senegal itu juga sedikit memberi penjelasan atas proses golnya, di mana keberuntungan juga memegang peran.

"Saya tak punya pilihan. Saat itu saya berada dalam kotak penalti, saya harus melakukan tendangan. Saya mengontrol bola, berputar, dan menendangnya. Hanya itu yang bisa saya lakukan dan dengan sedikit keberuntungan bola pun masuk." [initial]

 (whu/dct)