Koscielny: Para Pemain Arsenal Masih Percaya Wenger

Koscielny: Para Pemain Arsenal Masih Percaya Wenger
Arsene Wenger (c) EPL

Bola.net - - Laurent Koscielny mengatakan bahwa para pemain masih percaya sepenuhnya pada manajer Arsene Wenger.

Tekanan mundur pada manajer Prancis semakin besar usai Arsenal kalah 1-5 dari Bayern Munchen di Liga Champions pekan lalu. Ditambah lagi, tim sudah hampir dipastikan takkan juara Premier League musim ini, setelah tertinggal 10 angka dari Chelsea dengan 13 laga tersisa.

Muncul rumor yang mengatakan Wenger sudah kehilangan kemampuan untuk mengendalikan ego para pemain bintangnya di Emirates.

Namun Koscielny tidak ingin Wenger mengakhiri karirnya di klub London Utara, yang sudah dimulai sejak 21 tahun lalu tersebut.

Wenger dan Koscielny.Wenger dan Koscielny.

"Saya ingin Arsene Wenger terus bertahan. Dia membantu saya berkembang. Saya banyak berutang padanya," tutur Koscielny menurut RMC.

"Saya kira tim selalu menyambut dengan baik pesan yang diberikan oleh Arsene Wenger."

"Pelatih ada di sana untuk mempersiapkan fisik pemain, secara taktik, dan mengatur semuanya di atas lapangan, setelah itu semua tergantung apa yang dilakukan pemain, untuk coba memenangkan pertandingan."

Arsenal baru menang 2-0 atas Sutton awal pekan ini untuk memastikan tempat di babak perempat final Piala FA.