
Bola.net - Juan Mata mengaku merasa terhormat bisa terus bermain bagi Manchester United dan menyebut Old Trafford bak rumahnya sendiri setelah kontraknya resmi diperpanjang.
Mata sudah memperkuat Setan Merah sejak Januari 2014 lalu. Saat itu pemain asal Spanyol ini diberi kontrak berdurasi empat tahun.
Kontraknya kemudian diperbaharui lagi dan akan berakhir pada musim panas 2019 ini. Setan Merah kemudian terus berusaha untuk membujuk sang gelandang agar meneken kontrak baru.
Advertisement
Mata sendiri sempat disebut bisa pindah ke Turki. Ada juga kabar yang menyebut ia ingin kembali ke Spanyol dan gabung ke klub lamanya, Valencia.
Usaha Setan Merah membujuknya berhasil. Mata meneken kontrak baru. MU mengumumkan hal tersebut pada Rabu (19/06).
Dengan adanya kontrak baru itu, Mata akan terus bertahan di Old Trafford hingga tahun 2021. United juga memiliki opsi untuk memperpanjang kontrak itu selama satu tahun lagi.
Bak Rumah Sendiri
Usai memperpanjang kontraknya, Mata pun mengaku sangat senang. ia merasa terhormat bisa terus bermain di klub yang sudah ia anggap seperti rumahnya sendiri.
Mata kini juga tak sabar untuk kembali bermain di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Ia menyebut pria asal Norwegia itu sebagai manajer yang jempolan.
“Merupakan kehormatan nyata untuk terus mewakili klub yang luar biasa ini dan penggemar kami yang luar biasa. Saya telah berada di Manchester United selama lima tahun dan saya bangga menyebut Old Trafford sebagai rumah saya.
“Saya tak sabar untuk bekerja dengan Ole [Gunnar Solskjaer] dan staf pelatihnya yang luar biasa; visi yang mereka miliki untuk klub benar-benar menarik dan saya sangat senang bahwa saya akan menjadi bagian dari itu," seru Mata.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Juni 2019 22:30
-
Liga Inggris 18 Juni 2019 21:22
-
Liga Inggris 18 Juni 2019 21:20
-
Liga Inggris 18 Juni 2019 20:00
-
Liga Inggris 18 Juni 2019 19:20
Tanpa UCL, Manchester United Tidak Menarik di Mata Matthijs De Ligt
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...