Kontrak Cuma Akal Bulus Courtois Pindah ke Real Madrid

Kontrak Cuma Akal Bulus Courtois Pindah ke Real Madrid
Thibaut Courtois (c) AFP

Bola.net - - Kiper , Thibaut Courtois, diklaim sengaja meminta gaji tinggi untuk kontrak barunya, sebagai bagian dari strategi untuk pindah ke Real Madrid.

Pemain Belgia dikabarkan menuntut gaji setara dengan penjaga gawang David de Gea, yang menerima 230.000 pounds per pekan di Manchester United.

Untuk saat ini, pemilik The Blues, Roman Abramovich, masih belum berniat meluluskan permintaan sang kiper dan Courtois mengakui pekan ini bahwa negosiasi kontraknya dengan klub tengah dihentikan sementara.

Don Balon lantas mengklaim bahwa Courtois sebenarnya tengah menjalankan strategi untuk memaksa Abramovich melepasnya ke Real Madrid. Sang penjaga gawang akan dengan senang hati bertahan jika pengusaha Rusia ingin memberinya gaji besar, namun ia juga antusias dengan kemungkinan bermain di Bernabeu.

Thibaut CourtoisThibaut Courtois

Courtois sebelumnya mengakui bahwa presiden Real, Florentino Perez, sering menjalin komunikasi dengannya.

Selain itu, kembali ke ibu kota Spanyol, yang jadi rumahnya selama tiga tahun membela Atletico Madrid sebagai pemain pinjaman, akan sangat ideal mengingat pasangan dan dua anak sang pemain tinggal di negeri Matador.

Courtois kini memiliki kontrak yang mengikatnya di Chelsea hingga 2019 mendatang.