Kontrak Baru untuk Wenger Bukan Prioritas Arsenal

Kontrak Baru untuk Wenger Bukan Prioritas Arsenal
Arsene Wenger. (c) AFP
- Petinggi Arsenal, Chips Keswick, menyatakan pembahasan soal kontrak baru Arsene Wenger belum menjadi prioritas klub saat ini. Namun Wenger tetap dipercaya bisa menjadikan Arsenal lebih baik.


Sejak menangani The Gunners pada tahun 1996, Wenger akan habis kontraknya pada akhir musim ini. Masa depan pelatih 67 tahun tersebut masih menjadi pertanyaan, selain usianya yang sudah tua, ia juga gagal mengantarkan Arsenal juara Premier League sejak 2004.


Musim ini, Arsenal berada peringkat dua klasemen dengan jumlah poin sama dengan Manchester City. Ini menjadi peluang bagi klub asal London tersebut mengakhiri musim sebagai juara.


Keswick pun percaya dengan kemampuan Wenger untuk membawa Arsenal sukses tahun ini. Tapi soal kontrak, Arsenal baru akan membicarakannya di saat yang tepat.


"Kami semua tahun kontribusi besar yang diberikan Arsene selama 20 tahun ini pada klub. Kami percaya soal kemampuannya untuk membawa kami lebih baik ke depan," ucap Keswick seperti dikutip Soccerway.


"Kami akan duduk bersama dan membicarakan masa depannya di waktu yang tepat, tapi fokus kami saat ini adalah menjaga laju tim baru-baru ini dan bersaing meraih gelar." [initial]

 (sw/shd)