Kontingen Spanyol di Chelsea Bikin Morata Semakin Betah

Kontingen Spanyol di Chelsea Bikin Morata Semakin Betah
Alvaro Morata (c) AFP

Bola.net - - Striker , Alvaro Morata, mengaku amat senang dengan kehadiran beberapa pemain Spanyol di klub, yang semakin memudahkannya melakukan adaptasi.

Morata dan kompatriotnya, Marcos Alonso, sama-sama sukses mencetak gol kala timnya menang 2-0 atas Brighton belum lama ini.

Separuh gol Morata musim ini datang usai memanfaatkan umpan matang Cesar Azpilicueta, pemain Spanyol lainnya di Chelsea, dan sang striker memuji kualitas permainan rekan-rekannya di The Blues.

Alonso sendiri sudah mencetak lima gol musim ini dan prestasi tersebut tak luput dari pengamatan Morata.

Marcos Alonso.Marcos Alonso.

"Saya juga bahagia untuk Marcos, dia orang yang sangat hebat dan pemain yang sangat bagus, dan saya sangat bahagia untuk semua tim, karena kami berhasil meraih tiga angka," jelas Morata di laman resmi klub.

"Saya ingin mengucap terima kasih pada semua orang, pemain Spanyol yang ada di tim karena mereka membantu saya menyesuaikan diri dengan baik di Chelsea dan London."

"Semuanya sedikit berbeda jika dibandingkan dengan di Spanyol. Di sana ada libur tengah musim dan di Italia juga, namun saya amat menikmati bermain di periode Natal tahun ini dan yang terpenting adalah suporter, mereka akan bahagia jika kami menang."