
Bola.net - - Striker Manchester United, Romelu Lukaku, percaya bahwa dirinya merupakan pemain terbaik dunia, menurut bek Manchester City, Vincent Kompany.
Lukaku meninggalkan Everton untuk bergabung dengan United, dalam kesepakatan yang kabarnya mencapai 75 juta pounds, dan pemain 24 tahun sudah membuat gol perdana ketika tim menang 2-1 atas Real Salt Lake.
Pemain Belgia, yang dibeli permanen Everton di 2014, mencetak 25 gol di Premier League musim lalu dan menjadi runner-up Sepatu Emas di bawah Harry Kane.
Kompany kemudian memberikan pujian pada kompatriotnya tersebut.
Vincent Kompany
"Saya ingin dia bermain bagus - kecuali untuk beberapa laga musim ini! Selama kami ada di depan mereka, saya senang jika dia bermain bagus," tutur Kompany di ESPN.
"Satu hal yang anda dapat dari Romelu Lukaku adalah keinginannya untuk berkembang dan juga kemampuan mencetak gol. Itu adalah sesuatu yang unik, yang saya tahu usai mengamatinya sejak dari Anderlecht, tim yang sama yang mengembangkan kemampuan saya."
"Kuncinya adalah dia percaya dia merupakan pemain terbaik dunia. Tidak masalah apakah dia benar-benar seperti itu atau tidak, itulah cara dia menghadapi tiap sesi latihan dan juga pertandingan."
"Jika anda berpikir anda adalah yang terbaik, anda takkan puas dengan diri anda sendiri dan oleh karena itu anda akan terus bekerja keras dan itulah yang ia lakukan. Dia adalah pemain yang spesial, namun kompetisi kali ini akan ketat."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Juli 2017 21:46
-
Liga Inggris 19 Juli 2017 16:00
-
Liga Inggris 19 Juli 2017 15:50
-
Liga Inggris 19 Juli 2017 15:30
-
Liga Inggris 19 Juli 2017 12:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...