Kompany: Kekuatan City Bisa Jadi Kelemahan City

Kompany: Kekuatan City Bisa Jadi Kelemahan City
Vincent Kompany (c) AFP
Bola.net - Kapten Manchester City, Vincent Kompany memperingatkan timnya bahwa kekuatan The Citizens justru bisa menjadi kelemahan mereka sendiri.

Menurut Kompany, dengan cara bermain City yang begitu ofensif saat ini, dirinya mengakui bahwa pendekatan permainan seperti itu bisa juga menjadi kelemahan mereka.

Ditambahkannya, dua striker dan dua winger ofensif serta dua full back yang rajin naik membantu serangan bisa menjadi bumerang. Namun Kompany yakin, para pemain City mampu menjaga stabilitas permainan seperti yang selama ini mereka tunjukkan.

"Kelemahan kami juga menjadi kekuatan kami. Seperti tim lain yang begitu dominan dan begitu ofensif," ujarnya kepada ESPNFC.

"Kepuasan adalah musuh terbesar kami, itu sangat sederhana. Kami memiliki enam atau tujuh pemain yang condong ofensif, itu berarti kami juga harus super agresif begitu kehilangan bola," tandasnya.

Lini serang The Citizens di bawah arahan Manuel Pellegrini memang begitu dahsyat. Dalam 22 pertandingan sejauh ini, Sergio Aguero dkk sukses mencetak 63 gol di Premier League.[initial]

 (tsr/dzi)