
Bola.net - - Vincent Kompany bertekad untuk tidak menyerah dengan cedera yang terus menimpanya belakangan ini, usai baru saja mencatat comeback di Manchester City.
Bek berusia 30 tahun mengalami cedera ke-37 dalam karirnya yang sudah berlangsung selama delapan setengah tahun di City ketika melawan Crystal Palace di November, kala ia bertabrakan dengan kiper Claudio Bravo.
Hal tersebut membuat Kompany absen beberapa lama, sebelum kemudian kembali bermain dan menjadi kapten tim ketika mereka menang 3-0 atas Palace di Piala FA pekan lalu.
"Amat penting bagi saya untuk bermain. Saya tidak seperti sosok yang sebelumnya. Bagi saya, jika ada sesuatu yang membuat saya tak beruntung, saya akan mencobanya lagi, untuk mengetahui apakah saya akan kembali mengalami nasib yang sama," tutur Kompany menurut FFT.
"Saya ingin terus bermain. Saya adalah seorang petarung. Saya tidak akan menyerah, tidak mungkin saya melakukannya. Saya selalu percaya bisa bangkit. Saya sudah mengalami cedera sejak 14 tahun, namun saya terus berusaha dan membangun karir saya."
"Jika saya memang menyerah, saya takkan menginjakkan kaki di lapangan lagi. Tidak ada alasan untuk berhenti, saya adalah salah satu yang terbaik di lapangan latihan."
Terkait hubungannya dengan Josep Guardiola, Kompany menambahkan: "Dia sering meminta saya tidak buru-buru bermain lagi. Saya mungkin punya 1001 bekas luka, namun sering sekali itu karena salah saya sendiri. Namun itulah saya, dan saya tidak akan pernah berubah."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Januari 2017 23:19
-
Liga Inggris 29 Januari 2017 19:27
-
Liga Inggris 29 Januari 2017 16:34
-
Liga Inggris 29 Januari 2017 11:35
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 10:15
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...