
Bola.net - - Antonio Conte siap mengarungi laga perdana Premier League musim 2017/18 dengan hati yang sumringah. Pasalnya, Conte menyebut jika saat ini para pemain punya komitmen yang sangat tinggi bagi tim.
Chelsea akan menjalani sebuah tantangan berat. Setelah musim lalu menjadi juara Premier League, The Blues harus berusaha lepas dari bayang-bayang kegagalan dua musim lalu. Alih-alih mempertahankan gelar, saat itu Chelsea justru terpuruk.
Namun, Conte optimis timnya tidak akan alami nasib yang sama dengan Chelsea pada musim 2015/16 lalu. Pelatih asal Italia ini juga percaya jika Gary Cahill dan kolega tidak akan terpuruk seperti Leicester City pada musim lalu.
"Sejujurnya, saya senang dengan skuat yang kami miliki karena kami bekerja dengan sangat baik bersama dengan pemain. Komitmen mereka sungguh luar biasa, lebih baik daripada musim lalu," ucap Conte dikutip dari Soccerway.
Meski tidak melakukan banyak pembelian pemain baru, Conte yakin skuat Chelsea musim ini tetap bisa bersaing. Mantan pelatih Juventus justru meyakini bahwa skuat yang ia miliki saat ini lebih kuat jika dibandingkan dengan musim lalu.
"Mereka telah alami peningkatan dari tahun lalu dalam hal bekerja di sesi latihan, saya sangat senang karena para pemain bekerja dengan baik, sungguh berat. Kami berusaha untuk lebih baik."
"Kami bekerja sangat baik dan saya harus senang atas komitmen pemain saya. Mereka bekerja dengan baik dan ini menyenangkan bagi saya," tutup Conte.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 18:10
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 18:00
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 17:49
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 15:44
-
Liga Inggris 10 Agustus 2017 15:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...