Kolarov: Tiap Laga Sangat Penting Sekarang

Kolarov: Tiap Laga Sangat Penting Sekarang
Aleksandar Kolarov. (c) afp
Bola.net - Bek Manchester City, Aleksandar Kolarov, mengatakan bahwa tiap laga yang akan mereka jalani di Premier League sekarang sangatlah penting dalam perburuan gelar juara musim ini.

City saat ini ada di posisi keempat dengan koleksi 57 poin. Mereka tertinggal enam poin dari Chelsea yang ada di posisi pertama. Namun, The Citizen masih memiliki dua laga yang belum dimainkan dan unggul dalam jumlah gol dari The Blues.

Kolarov mengatakan bahwa timnya dihadapkan dengan jadwal yang padat, plus gangguan cuaca yang menyebabkan beberapa laga mereka ditunda pelaksanaannya. Walau demikian, dia menyadari bahwa timnya harus tetap kompetitif di 12 laga tersisa agar bisa meraih trofi Premier League.

"Laga-laga hingga akhir musim itu akan berjalan sulit karena kita memiliki dua laga yang belum dimainkan. Namun, jika kami memenangkan semuanya, maka kami akan berada di puncak klasemen," tutur pemain asal Serbia tersebut.

"Setiap laga sangatlah penting bagi kami sekarang. Kami akan mencoba mengalahkan semua tim tersebut dan menambah koleksi trofi kami," serunya. [initial]

 (gl/dim)