Koke: Diego Costa Kini Penuh Tekanan

Koke: Diego Costa Kini Penuh Tekanan
Diego Costa (c) AFP
- mengingatkan Diego Costa bahwa ia kini tengah berada dalam tekanan yang luar biasa, usai tak kunjung mampu membuktikan ketajamannya di Timnas .


Tak hanya di level Internasional, striker Chelsea itu juga banyak disorot karena produktivitas golnya musim ini begitu merosot, hingga seolah konsisten dengan penampilan buruk The Blues di awal musim - hingga mereka terpuruk di peringkat 16 klasemen sementara.


Koke mengatakan Costa harus segera bangkit untuk membuktikan bahwa semua kritik yang ditujukan padanya salah.


"Ia bangga dan senang bisa kembali ke tim nasional. Ada banyak tekanan yang ditujukan padanya. Ia ingin menunjukkan apa yang ia bisa, seperti yang ia lakukan di Atletico Madrid dan kita semua harus bersabar menanti penampilan terbaik Diego Costa," tutur Koke pada Marca.


Spanyol sendiri kini tengah bersiap menghadapi Inggris di laga uji coba pekan ini. [initial]


 (mar/rer)