Koeman Tak Buru-buru Datangkan Sigurdsson

Koeman Tak Buru-buru Datangkan Sigurdsson
Gylfi Sigurdsson (c) Ist

Bola.net - - Manajer , Ronald Koeman, berkeras bahwa klubnya tak buru-buru dalam menuntaskan transfer gelandang Swansea City, Gylfi Sigurdsson.

Kedua tim sudah mengadakan negosiasi untuk transfer pemain Islandia dalam beberapa pekan terakhir, meski laporan yang beredar belakangan mengatakan bahwa kini kedua klub menemui jalan buntu, karena Swansea menuntut mahar 50 juta pounds, sementara The Toffees hanya bersedia membayar 40 juta.

Bos Swansea, Paul Clement, belum lama ini mengkonfirmasi bahwa ia memutuskan untuk tidak memasukkan Sigurdsson dalam skuatnya di laga pembuka Premier League.

Dan Koeman kemudian mengatakan ia dan klubnya masih terus berusaha mendatangkan sang pemain, meski mereka tak ingin terlalu buru-buru.

Ronald KoemanRonald Koeman

"Kami hampir mendapatkannya, itu tidak berubah," tuturnya di Sportsmole. "Saya mendengar rumor bahwa negosiasi berhenti, namun kami masih melangsungkannya bersama Swansea."

"Tentu semua orang ingin kabarnya seperti itu, itu akan lebih baik untuk kami dan mereka, namun saya berharap akan ada kesepakatan dalam waktu dekat. Kami tidak buru-buru namun kami berharap ini akan segera terjadi."