Koeman dan Soton Waspadai Misi Dendam Arsenal

Koeman dan Soton Waspadai Misi Dendam Arsenal
Ronald Koeman (c) AFP
- Ronald Koeman mengaku takut akan mengusung misi balas dendam ketika bermain di Emirates pekan ini.


Koeman mengakui bahwa tim asuhan Arsene Wenger mungkin masih akan mengingat jelas bagaimana mereka kalah 0-4 di St. Mary di laga Boxing Day, yang juga merupakan kekalahan terbesar The Gunners di liga musim ini.


Bos asal Belanda lantas mengatakan pada Daily Star: "Mereka akan mengusung misi dendam usai apa yang terjadi di Boxing Day."


"Ini akan jauh lebih sulit, mengingat mereka akan menunjukkan pada fans mereka sendiri, bahwa mereka siap untuk membalas dendam."


"Kami akan coba menghentikan kekuatan Arsenal, yang mana ini merupakan tugas yang sulit, karena mereka punya pemain yang bisa memberikan kualitas hanya dalam beberapa detik saja. Namun karena kami juga mengantongi kelemahan mereka, kami akan bisa meraih kemenangan. Tidak ada yang sempurna, kecuali Barcelona!" [initial]


 (dst/rer)