Kluivert: Van Gaal Kesulitan dengan Pemain Senior

Kluivert: Van Gaal Kesulitan dengan Pemain Senior
Louis van Gaal. (c) AFP
- Manajer Manchester United, Louis van Gaal, mengalami kesulitan ketika ia melatih pemain senior, menurut mantan striker , Patrick Kluivert.


Kluivert adalah salah satu pemain muda yang dipromosikan oleh Van Gaal ke tim senior, kala ia masih menangani Ajax Amsterdam. Keputusan ini berbuah manis karena sang striker lantas mencetak gol kala tim Belanda menang atas AC Milan di final Liga Champions 1995.


"Ia adalah seorang pelatih dan pria yang benar-benar ingin melakukan tugasnya dengan baik dan kadang, dengan pemain yang sudah berpengalaman, ia mengalami kesulitan," tutur Kluivert pada Omnisport.


"Dengan para pemain muda, ia sungguh luar biasa, ia amat fantastis. Tentu, dengan para pemain berpengalaman ia juga bisa melakukannya, namun kadang pemain senior punya visi mereka sendiri. Hal tersebut tidak selalu berjalan dengan baik."


"Ia tahu apa yang ia inginkan. Ia amat jujur. Ia langsung mengatakan semuanya dengan jelas dan itu adalah karakteristik yang amat cocok dengannya." [initial]


 (omn/rer)