
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan bahwa dirinya menaruh kepercayaan penuh kepada penjaga gawang nomor satu The Reds saat ini, Loris Karius. Menurutnya, Karius akan terus membuktikan diri dan tampil kian baik di musim-musim mendatang.
Statistik mencatat, Karius bermain sejak awal di 18 pertandingan terakhir Liverpool, dan dia berhasil membuat 10 clean sheets selama itu. Dan apa pun yang terjadi di final Liga Champions kontra Real Madrid mendatang, Karius akan mencatatkan jumlah tepisan terbanyak.
"Dia banyak berkembang dan saya senang dengan perkembangannya. Saya yakin masih banyak yang akan ditunjukkannya," ujar Klopp di laman resmi liverpoolfc.
"Menjalani pertandingan seperti yang kami lakoni dalam beberapa bulan dan pekan terakhir, tidak ada yang bisa membantu anda lebih baik daripada penjaga gawang. Meskipun dia menjalani momen fantastis, juga momen yang tidak begitu bagus, itu adalah proses perkembangan."
Mulai awal musim ini, Karius memang belum menjadi kiper utama Liverpool. Dia harus bergiliran dengan Simon Mignolet di beberapa laga. Namun beberapa bulan lalu Klopp sudah mengambil keputusan untuk menunjuk Karius sebagai penjaga gawang nomor satu.
"Dia benar-benar memanfaatkan kesempatan yang kami berikan beberapa bulan lalu dan sejak saat itu bagian besar dari tim kami menjadi lebih stabil. Itu hebat," tutup Klopp.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 22:21
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 21:50
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 21:24
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 20:59
-
Liga Eropa Lain 4 Mei 2018 20:38
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...