Klopp Tak Berencana Beli Bek Kiri Baru

Klopp Tak Berencana Beli Bek Kiri Baru
Alberto Moreno (c) LFC
- Alberto Moreno bisa sedikit tersenyum lega karena kabarnya Manajer Liverpool Jurgen Klopp tak berniat untuk mendatangkan bek kiri baru musim panas ini.


Sebelumnya, Moreno menjadi target kritikan para fans dan sejumlah mantan pemain Liverpool. Sebab performanya sejauh ini tak memuaskan, terutama dalam urusan bertahan.


Kritikan itu kian menjadi-jadi lantaran bek asal Spanyol itu tampil buruk saat Liverpool berjumpa pada hari Minggu kemarin di matchday 1 Premier League. Ia sempat menjegal Theo Walcott sehingga The Reds diganjar penalti walau akhirnya penalti itu digagalkan oleh Simon Mignolet. Namun Moreno kemudian kembali membuat keteledoran kala bergerak terlalu dini untuk menyerang sehingga saat The Gunners menyerang balik Walcott dalam posisi bebas dan bisa menjebol gawang Mignolet.


Klopp pun diminta untuk membeli bek kiri baru usai laga tersebut. Namun menurut kabar terbaru yang dilansir oleh Liverpool Echo, manajer asal Jerman itu tak berniat memboyong amunisi anyar di sektor tersebut.


Namun Klopp dikabarkan bakal mencadangkan Moreno saat Liverpool bertemu Burnley di laga berikutnya. Sebagai gantinya ia akan memainkan James Milner di posisi tersebut. [initial]


 (lecho/dim)