
Bola.net - - Liverpool dalam kerugian besar jelang laga leg kedua babak semifinal Liga Champions 2018/19 lawan Barcelona. Pasalnya, The Reds bakal kehilangan bomber Mohamed Salah yang mengalami cedera di bagian kepalanya.
Salah mengalami cedera pada saat The Reds menjalani laga pekan ke-37 Premier League melawan Liverpool akhir pekan lalu. Sebelum cedera, Salah mencetak satu gol untuk membantu Liverpool menang 3-2 atas Newcastle di laga tersebut.
Absennya Salah tentu menjadi kerugian tersendiri bagi Liverpool. Sebab, Salah sejauh ini masih jadi mesin gol bagi Liverpool. Salah telah mencetak 26 gol di semua kompetisi untuk The Reds.
Advertisement
Siapa pemain yang disiapkan oleh Jurgen Klopp untuk menggantikan Salah? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Klopp Andalkan Rhian Brewster
Untuk menggantikan Mohamed Salah, dan juga Roberto Firmino yang cedera, Jurgen Klopp setidaknya punya tiga opsi yang bisa dipilih untuk mengisi lini depan. Tiga opsi itu ada pada sosok Daniel Sturridge, Divock Origi dan Xherdan Shaqiri.
Namun, manajer asal Jerman itu seperti punya rencana lain. Jurgen Klopp justru menyiapkan pemain muda yang bernama Rhian Brewster. Klopp yakin jika pemain berusia 19 tahun itu siap untuk dimainkan.
"Dia siap. Ada peluang besar untuk bermain. Hampir pasti. Saya garansi. Ketika Anda berada di bangku cadangan, maka Anda adalah opsi untuk dimainkan," papar mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut dikutip dari Goal International.
Liverpool sendiri akan menjalani laga melawan Barcelona pada Rabu (8/5) dini hari WIB. Laga tersebut akan digelar di Anfield. Liverpool butuh menang dengan skor besar karena tertinggal agregat 3-0 atas Barcelona pada leg pertama.
Siapa Rhian Brewster?
Rhian Brewster? Nama yang cukup asing bukan. Wajar memang. Sebab, Rhian Brewster sejauh ini belum menjalani debut bersama di tim utama. Benar. Dia belum pernah tampil bersama tim utama, baik itu di Premier League maupun di laga lainnya.
Nama Rhian Brewster pernah tampil dengan tim utama pada laga uji coba pramusim yang digelar pada tahun 2017 silam. Saat itu, The Reds memainkan pemuda berusia 19 tahun di laga uji coba pramusim melawan klub asal Australia Sidney FC.
Rhian Brewster lahir pada 1 April 2000 di Inggris. Karir juniornya dimulai di Chelsea pada tahun 2008. Pada tahun 2014, dia memilih pindah ke Liverpool dan sejak tahun 2017 menjadi bagian dari tim utama.
Pada 23 April 2017 silam, Rhian Brewster duduk di bangku cadangan saat Liverpool berjumpa Crystal Palace di laga Premier League. Tapi, dia tidak mendapat kesempatan bermain. Rhian Brewster punya kontrak dengan Liverpool hingga tahun 2023.
Karir Rhian Brewster di timnas Inggris kelompok usai terbilang cukup moncer. Dia selalu menjadi andalan bagi Inggris pada level usia U-16, U-17 hingga U-18.
Prestasi terbaiknya adalah membawa Inggris jadi juara Piala Dunia U-17 di tahun 2017. Rhian Brewster juga sukses menyabet dua gelar individual yakni Top Skor Piala Dunia U-17. Pada edisi tersebut, gelar Pemain Terbaik Piala Dunia U-17 diraih oleh Phil Foden.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 6 Mei 2019 23:40
-
Liga Champions 6 Mei 2019 21:51
-
Liga Champions 6 Mei 2019 21:26
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...