Klopp: Serangan Balik Liverpool Indah

Klopp: Serangan Balik Liverpool Indah
Jurgen Klopp (c) LFC

Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengaku senang timnya melanjutkan performa bagus melawan West Ham. Dan salah satu yang membuatnya bahagia adalah bagaimana serangan balik mereka pada pertandingan tersebut.

Serangan balik memang menjadi andalan The Reds saat melawan West Ham. Kecepatan menyerang balik dari para pemain depan mereka terbukti menjadi mimpi buruk tuan rumah, dan itu terbukti lewat gol pembuka dari Mohamed Salah yang tercipta lewat sebuah serangan balik cepat memanfaatkan kegagalan serangan tuan rumah.

"Hasil akhirnya, ini terasa bagus. Kami mengubah pendekatan kami, ini sebuah serangan balik yang memanfaatkan kecepatan kami dari sebuah situasi bertahan. Ini adalah permainan brilian untuk gol pertama," ujarnya.

"Serangan balik kami cukup sempurna, kami punya beberapa permainan indah. Roberto Firmino, saya tak yakin saya pernah melihat seorang pemain bermain tiga pertandingan dalam sepekan dengan intensitas seperti dia dan saya beberapa hari dalam situasi ini," sambungnya.

Kemenangan besar ini melanjutkan tren positif The Reds di tiga pertandingan terakhir. Setelah kalah 1-4 dari Tottenham Hotspur, The Reds menang 3-0 lawan Huddersfield Tow, 3-0 melawan Maribor dan kini menang 4-1 atas West Ham.

"3-0, 3-0, 4-1, ini benar-benar satu minggu yang bagus. Ini sebuah momen bagus untuk dimiliki," tandasnya.

Sebagai informasi, pada pertandingan tersebut, Mohamed Salah membawa The Reds unggul lebih dahulu pada menit ke-21 sebelum tiga menit kemudian Joel Matip menggandakannya menjadi 2-0, skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di awal babak kedua, tepatnya 10 menit babak kedua berjalan, The Hammers mampu memperkecil kedudukan menjadi 2-1 lewat gol Manuel Lanzini. Namun semenit kemudian Oxlade-Chamberlain kembali membawa The Reds menjauh sebelum Mohamed Salah kembali mencetak gol keduanya pada menit ke-75.