Klopp: Semoga Kami Bisa Mengakhiri Musim Dengan Baik

Klopp: Semoga Kami Bisa Mengakhiri Musim Dengan Baik
Jurgen Klopp (c) LFC
- Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengaku tidak ingin muluk-muluk dalam menentukan target yang harus diraih timnya pada akhir musim nanti. Klopp hanya berharap bahwa timnya dapat terus tampil bagus hingga akhir musim nanti.


Klopp yang ditunjuk menjadi manajer anyar Liverpool menggantikan Brendan Rodgers pada bulan Oktober lalu sedikit banyak sudah membawa perubahan pada klub Merseyside tersebut. Jordan Henderson dkk saat ini berada di papan tengah klasemen Premier League, menjadi finalis Capital One Cup, dan bertahan di Europa League semenjak dipimpin oleh Klopp.


Ketika ditanya apa yang akan menjadi targetnya pada akhir musim nanti, Klopp hanya berharap timnya dapat terus tampil apik hingga akhir musim nanti. "Yang bisa saya katakan adalah 'semoga saja' kami bisa mengakhiri musim dengan baik" tutur Klopp kepada Talk Sport.


"Sangat sulit untuk membayangkan apa yang akan terjadi pada akhir musim nanti, namun yang terpenting saat ini adalah kami menunjukan performa terbaik kami dan meraih apapun hasilnya setiap minggu" pungkas mantan Manajer Borussia Dortmund tersebut.[initial]

 (ts/dub)