Klopp Sanjung Aksi Impresif Adam Lallana

Klopp Sanjung Aksi Impresif Adam Lallana
Adam Lallana (c) AFP
- Adam Lallana menjadi bintang kemenangan Liverpool pada pertandingan melawan Hull City pada akhir pekan lalu. Lallana menyumbangkan satu gol dan dua asissts untuk mengantar Liverpool menang dengan skor 5-1.


Sontak hal ini membuat pelatih Jurgen Klopp memberikan pujian kepada Lallana. Menurutnya, gelandang berusia 28 tahun ini memang selalu menunjukkan etos kerja yang tinggi termasuk saat berlatih.


"Jujur, sejak saya datang saya selalu melihat Lallana tampil seperti saat melawan Hull. Bukan tentang aksinya, tapi etos kerja, dan terlibat dalam setiap lini permainan tim," ulas Klopp.


Satu hal lain yang membuat pelatih asal Jerman ini menyukai Lallana adalah kemampuannya bermain di banyak posisi.


"Jika saya bertanya pada gelandang serang, dimana kita punya banyak pemain, 'apa posisi favoritmu? Semua akan menjawab No 10'. Hal yang sama mungkin juga akan dikatakan oleh Lallana jadi saya tidak bertanya padanya."


"Tapi ini semua terkait dengan bermain dalam sebuah pertandingan dan kemampuan menciptakan ruang yang anda butuhkan," tukasnya. [initial]


 (lve/asa)