'Klopp Sangat Lucu dan Cerdas'

'Klopp Sangat Lucu dan Cerdas'
Jurgen Klopp (c) LFC
- Asisten pelatih West Ham, Edin Terzic mengatakan bahwa sosok pelatih , Jurgen Klopp merupakan sosok yang sangat lucu dan juga cerdas jelang pertemuan keduanya akhir pekan ini.


West Ham akan bertemu dengan Liverpool akhir pekan ini. Kesempatan tersebut pun bisa menjadi ajang 'reuni' bagi Terzic dengan Klopp, di mana keduanya pernah bersama-sama saat di Borussia Dortmund.


"Saya mendengar banyak hal selama waktu saya di Dortmund dan saya merasa saya juga merupakan produk dari apa yang terjadi di sana dan saya bangga akan hal itu," ujarnya.


"Klopp sangat brilian bagi fans dan media. Dia sangat lucu dan cerdas. Hampir setiap konferensi pers ia akan mengatakan sesuatu yang akan diingat selama beberapa minggu dan sangat bagus untuk memilikinya di dekat kita," tandasnya.


Saat ini, Liverpool hanya unggul satu poin dan berada satu tingkat dari West Ham di klasemen sementara Premier League.[initial]


 (whu/dzi)