Klopp Puji Antusiasme Fans Liverpool di Amerika

Klopp Puji Antusiasme Fans Liverpool di Amerika
Atmosfer Anfield. (c) AFP
- Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengaku terkesima dengan atmosfer pertandingan saat timnya dikalahkan AS Roma beberapa waktu yang lalu. Klopp menyebut para fans mereka di Amerika begitu fantastis saat mendukung mereka berlaga di negeri paman sam.


Seperti yang sudah diketahui, Liverpool tengah menggelar laga pra musim mereka di Amerika Serikat. Tercatat mereka sudah menggelar empat pertandingan di negeri paman sam sebelum mereka kembali ke Inggris dalam waktu dekat ini.


Klopp sendiri mengaku senang dengan antusiasme para fans di Amerika selama mereka menggelar laga pra musim tersebut. "Situasi di Amerika Unik, 100 persen unik, kondisi lapangannya juga sangat bagus" ungkap Klopp kepada Website resmi Liverpool.


"Kondisi lapangan di sini bagus, benar-benar Ok. Atmosfer pertandingan juga sangat bagus dan stadion mereka juga indah. Tentu saja malam ini kami tidak bermain dengan baik, namun para penonton di sini benar-benar fantastis.


"Itulah poin penting dalam melakukan sebuah tur, yaitu bertemu dengan para penggemar kami yang sudah melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam mendukung kami. Malam ini kami tidak bermain dengan bagus namun kami akan menggantinya dengan performa kami selama musim depan" tutup pelatih 49 tahun tersebut.[initial]


 (lfc/dub)