
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp kabarnya sudah menetapkan rencana transfer timnya di musim panas nanti. Klopp kabarnya akan memprioritaskan membeli bek baru begitu bursa transfer dibuka.
Liverpool sendiri selama dua musim terakhir melakukan investasi besar. Mereka berani mengucurkan banyak uang untuk mendatangkan pemain top ke Anfield.
Investasi itu terbukti cukup manjur. The Reds saat ini menjadi salah satu tim yang menjadi kandidat serius juara Premier League musim ini, menyaingi rival mereka, Manchester City.
Advertisement
Namun dilansir The Sun, Klopp belum puas dengan skuat yang ia miliki saat ini. Ia kabarnya ingin membeli bek tengah baru di bursa transfer musim panas nanti.
Mengapa Klopp ingin membeli bek tengah baru di musim panas nanti? Simak informasinya di bawah ini.
Rentan Cedera
Menurut laporan tersebut, Klopp ingin mendatangkan bek tengah baru karena barisan pertahanannya yang rentan cedera.
Baru-baru ini The Reds memang sempat mengalami krisis bek tengah. Pasalnya Dejan Lovren, Joe Gomez dan Joel Matip berulang kali masuk ruang perawatan Liverpool karena cedera.
Situasi ini dianggap tidak ideal bagi Klopp, sehingga ia merasa butuh tambahan amunisi di lini pertahanannya agar ia memiliki kedalaman tim yang bagus.
Perkuat Lini Pertahanan
Selain untuk mengatasi cedera, Klopp ingin membeli bek tengah baru untuk menambah kualitas lini pertahanannya.
Musim ini Klopp menjadikan Virgil van Dijk dan Joe Gomez sebagai bek tengah utamanya. Performa kedua pemain ini sejatinya cukup bagus di mana mereka mampu meredam lini serang lawan.
Namun selain kedua pemain ini, Klopp tidak memiliki bek tengah yang mumpuni, karena permainan Joel Matip dan Dejan Lovren cenderung masih kurang stabil. Alhasil membeli bek tengah baru adalah jalan untuk menambah kekuatan pertahanan The Reds.
Turun Peringkat
Liverpool saat ini menempati peringkat 2 klasemen sementara EPL setelah Manchester City berhasil mengudeta mereka paska mengalahkan Everton dengan skor 2-0 dini hari tadi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Februari 2019 23:52
-
Liga Inggris 6 Februari 2019 21:00
Terpeleset, Fabinho Minta Liverpool Bangkit Saat Lawan Bournemouth
-
Liga Champions 6 Februari 2019 19:49
Messi Terdepan Dalam Perburuan Penghargaan Sepatu Emas Eropa
-
Liga Inggris 6 Februari 2019 19:20
-
Liga Champions 6 Februari 2019 17:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...