
Bola.net - - Jurgen Klopp mengatakan siap menyambut kembalinya Lucas Leiva ke Liverpool setelah melepasnya ke Lazio . Klopp akan mengupayakan mencarikan tempat untuknya.
Pemain asal Brasil ini mengakhiri kebersamaan dengan Liverpool setelah lebih dari satu dekade. Ia resmi gabung dengan Lazio dan menjalin kontrak selama tiga tahun.
Musim lalu, Lucas hanya 12 kali mendapat kesempatan bermain di Premier League di bawah asuhan Klopp. Keterbatasan waktu bermain ini bukan karena Klopp tak suka dengan Leiva.
Di masa yang akan datang, Klopp berharap bisa kembali bekerja sama dengan pemain 30 tahun tersebut. Selama di Liverpool, Leiva telah membuktikan cintanya pada Liverpool.
'Ia cinta Liverpool. Tak bisa dipercaya. Ia datang dari Brasil, di sana negara yang enak dan cuacanya lebih baik," ucap Klopp pada ESPN.
"Ia bisa membayangkan bertahan di Liverpool sepanjang hidupnya. Saya katakan padanya bahwa pintu selalu terbuka untuknya setelah tiga tahun [di Lazio] dan jika saya masih di sini. Kami akan mencarikan tempat untuknya."
"Saya percaya ia akan menjadi pelatih dan manajer yang hebat," sambungnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Juli 2017 23:43
-
Liga Inggris 21 Juli 2017 22:20
-
Liga Inggris 21 Juli 2017 19:57
-
Liga Inggris 21 Juli 2017 18:44
-
Liga Inggris 21 Juli 2017 18:23
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...