
Bola.net - - Jurgen Klopp membela gaya main usai mereka hanya bisa bermain imbang tanpa gol melawan Manchester United dan menyatakan timnya takkan juara Premier League jika mengadopsi taktik Jose Mourinho.
The Reds dibuat frustrasi di kandang sendiri pekan lalu, usai United bermain bertahan dan dipaksa untuk puas dengan hasil imbang 0-0.
Hasil tersebut membuat Liverpool kini tertinggal sembilan angka dari Manchester City usai delapan pertandingan, dan penantian 27 tahun akan gelar juara liga di Anfield sepertinya akan berlangsung lebih lama.
Namun Klopp merasa taktik yang ia terapkan di klub sudah benar.
Para pemain Liverpool berselebrasi atas gol Wijnaldum.
"United melakukan tugas mereka dengan baik. Mengapa saya harus berbicara soal kemungkinan mereka bertahan, sebelum pertandingan? Itu bukan tugas saya," tutur Klopp di Goal International.
"Jose melakukan apa yang dia pikir benar, atau apa yang ingin dia lakukan, dan itu tidak apa. Hal tersebut tak membuat semuanya mudah bagi kami. Namun saya tak bisa mengeluh dan meminta mereka bermain sedikit terbuka."
"Mereka ingin menjuarai liga dan saya yakin kami tidak akan bisa bermain seperti itu di Liverpool setelah bertahun-tahun tanpa gelar juara. Kami tidak bisa bertahan dan menunggu - itu mustahil."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 Oktober 2017 19:19
-
Liga Eropa Lain 15 Oktober 2017 17:12
Diburu MU dan Barca, Schalke Ogah Lepas Goretzka Lebih Cepat
-
Bolatainment 15 Oktober 2017 11:07
-
Liga Inggris 15 Oktober 2017 07:00
-
Liga Inggris 15 Oktober 2017 06:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...