Klopp Optimis Peluang Liverpool Lolos ke Final EFL Cup Masih Terbuka

Klopp Optimis Peluang Liverpool Lolos ke Final EFL Cup Masih Terbuka
Jurgen Klopp (c) AFP

Bola.net - - Manajer , Jurgen Klopp, mengaku yakin bahwa peluang timnya lolos ke final EFL Cup masih terbuka meski kini dalam posisi tertinggal dari .

Di semifinal leg pertama di St Mary's Stadium beberapa waktu lalu, Liverpool tumbang dengan skor tipis 1-0. Kini laga leg kedua akan segera digelar di Anfield.

Jelang pertandingan tersebut, Klopp mengaku optimis peluang timnya lolos ke final masih terbuka meski dalam keadaan tertinggal. Menurutnya selisih satu gol itu bukanlah masalah bagi Adam Lallana cs dan ia yakin anak-anak asuhnya bisa membalikkan skor di Anfield nanti.

"Kami bermain melawan Southampton tahun lalu di piala domestis ini, dua kali dalam pentas Premier League lagi. Melawan kami mereka adalah tim yang main sepakbola, melawan kami mereka bertahan cukup dalam. Melawan kami, saya pikir itu adalah tanda penghormatan," ujar Klopp seperti dilansir Soccerway.

"Kali ini, kedua belah pihak frustrasi. Mereka mendapat peluang melancarkan serangan balik, benar-benar momen yang jelas, di mana mereka memiliki peluang. Bagi kami, 1-0, 0-0 itu tidak ada bedanya," seru manajer asal Jerman tersebut.

"Peluang kami masih terbuka. Southampton dalam momen yang baik saat ini dengan hasil-hasil yang bagus, tapi kami juga ingin pergi ke final," pungkasnya.