Klopp: Liverpool Punya Masalah dengan Bola Udara

Klopp: Liverpool Punya Masalah dengan Bola Udara
Jurgen Klopp (c) AFP
- Jurgen Klopp mengatakan bahwa selalu punya masalah ketika menghadapi bola udara.


Manajer Jerman mengklaim masalah itu sudah muncul ketika ia baru datang di Anfield dan terus bertahan hingga kini.


Liverpool sendiri baru kalah 0-2 dari West Ham pekan lalu dan kini mereka tengah bersiap meladeni Stoke City di leg pertama semifinal Piala Liga.


"Kami punya masalah dengan bola silang; sebelumnya kami punya isu dengan bola mati. Selalu ada hubungannya dengan bola udara. Selama bola masih terus ada di permukaan lapangan, kami akan bisa mengatasinya. Namun ketika bola udara terjadi, kami punya masalah," jelas Klopp pada reporter.


"Kami tahu ini. Kami harus segera menyelesaikannya. Kami benar-benar serius dengan analisis kami. Tidak ada alasan. Kami jelas harus berubah.


"Salah satu aturan terbesar di sepakbola adalah Anda harus mencegah terjadinya crossing, karena ketika bola ada di udara, kemungkinannya 50-50. Ini bukan rasio yang bagus. Kami harus bermain lebih bagus lagi. Berbicara memang mudah, namun kami harus melakukannya." [initial]


 (tri/rer)