Klopp Konfirmasi Sakho Siap Comeback Lawan Watford

Klopp Konfirmasi Sakho Siap Comeback Lawan Watford
Mamadou Sakho (c) AFP
- Pelatih , Jurgen Klopp memberikan kabar gembira terkait perkembangan pemulihan cedera bek andalannya, Mamadou Sakho.


Jelang lawan Watford akhir pekan ini, The Reds memiliki tambahan kekuatan seiring kembalinya Sakho. Nama terakhir absen dalam tujuh laga Liverpool di Premier League karena mengalami cedera ligamen pada bulan lalu.


Kabar kembalinya Sakho sendiri dikonfirmasi oleh Klopp dalam konferensi persnya. Dikatakannya, Sakho sudah mulai mengikuti latihan seperti biasanya.


"Sakho sudah ikut latihan dengan normal. Itu tentu situasi yang baik. Dia sudah mulai latihan dengan normal sejak pekan lalu dan sekarang juga begitu. Jika kondisinya tetap seperti itu, dia tentu siap dimainkan," ujarnya seperti dilansir Liverpool Echo.


"Dia sudah beberapa pekan ini absen, semuanya tentu bakal berbeda. Namun, kendala itu pasti mudah teratasi apabila kami mampu bermain sebagai tim. Kami memang menginginkan kualitas dan kekuatan Sakho, tapi seluruh tim juga harus ikut membantunya juga," tandasnya.[initial]


 (lec/dzi)