
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengaku senang dengan kemenangan timnya atas Newcastle United dini hari tadi. Klopp menyebut timnya mendominasi jalannya pertandingan sehingga mereka layak meraih kemenangan.
The Reds sendiri kembali melanjutkan tren positif mereka di EPL. Menjamu Newcastle United di Anfield, pasukan Merseyside itu berhasil menang dengan skor 2-0.
Pada laga tersebut, Liverpool memang mendominasi jalannya pertandingan. Mereka kerap mengurung Newcastle di areal pertahanan mereka sendiri, namun berkat kedisiplinan The Magpies, Liverpool hanya mampu menang dengan skor 2-0.
Mohamed Salah
Klopp sendiri percaya bahwa timnya seharusnya bisa menang lebih besar pada laga tersebut. "Saya sering lupa hasil akhir pertandingan, meski kami menang dengan skor 2-0, saya merasa kami mengontrol jalannya pertandingan,"buka Klopp kepada BBC Sports.
"Ketika kami masuk ke lapangan, ada angin besar yang berhembus sepanjang pertandingan. Jadi kami kesulitan untuk melakukan hal yang benar di waktu yang tepat."
"Kami seharusnya bisa menang lebih besar namun saya senang dengan hasil ini. Kami mencetak dua gol yang cantik dan seharusnya kami mendapatkan penalti namun wasit tidak memberikannya." tutup pelatih asal Jerman tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Maret 2018 17:48
Bertemu Newcastle Laga yang Spesial bagi Henderson, Ini Alasannya
-
Liga Inggris 3 Maret 2018 01:50
-
Liga Inggris 2 Maret 2018 09:29
-
Liga Inggris 2 Maret 2018 09:28
-
Liga Inggris 23 Februari 2018 13:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...