
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp diminta untuk mendatangkan striker baru pada bursa transfer musim panas ini. Hal itu diungkapkan oleh mantan pemain The Reds John Barnes.
Raksasa Premier League itu terlihat sangat sibuk di bursa transfer musim panas ini. Mereka sudah berhasil mendatangkan Fabinho dan Naby Keita.
Liverpool sejatinya hampir merekrut playmaker Lyon Nabil Fekir. Namun, riwayat cedera lututnya memaksa The Reds untuk menarik diri dari kesepakatan.
Barnes menegaskan kalau Klopp perlu mendatangkan seorang striker musim panas ini. Dia mengatakan bahwa The Reds tidak bisa terlalu bergantung kepada Mo Salah.
1 dari 3 halaman
Striker Baru
“Saya berharap tapi saya tidak mengharapkan Mo Salah mencetak 40 gol musim depan atau sebanyak yang dia lakukan tahun ini. Kami tidak boleh berpikir 'Dia pasti akan melakukannya lagi tahun depan'.
"Saya ingin kami memiliki penyerang tengah. Firmino adalah pemain fantastis dan saya akan memiliki dia di tim sepanjang hari tapi dia bukan No 9. Saya suka pemain di kotak penalti karena ada kalanya itu bukan permainan terbuka dan tim tidak akan menyerang kami untuk meninggalkan ruang.
"Dia [Klopp] mungkin harus mendatangkan No 9 klasik."
2 dari 3 halaman
Firmino Bukan Striker
"Firmino bukan striker, dia bermain di belakang penyerang tengah. Itu posisi sebenarnya.
"Firmino bisa menjadi No 10. Jika Anda bertanya apakah saya lebih suka mendapatkan No 10 baru atau No 9 klasik, saya lebih suka memiliki striker karena Firmino bisa bermain di belakang striker."
3 dari 3 halaman
Video Menarik
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Juli 2018 22:28
-
Liga Champions 6 Juli 2018 21:56
-
Liga Inggris 6 Juli 2018 21:29
-
Liga Inggris 6 Juli 2018 18:01
-
Editorial 6 Juli 2018 16:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...