Klopp Belum Puas Dengan Pertahanan Liverpool

Klopp Belum Puas Dengan Pertahanan Liverpool
Jurgen Klopp (c) AFP
- Jurgen Klopp menyatakan bahwa seharusnya bisa bertahan dengan lebih baik lagi lawan Manchester City, khususnya di 10 menit terakhir di babak pertama.


Di pertandingan yang dilangsungkan di Etihad Stadium tersebut, Liverpool berhasil unggul 3-0 hanya dalam tempo 32 menit saja. Sayangnya, pertahanan mereka mengendur jelang berakhirnya laga babak pertama. Alhasil, Sergio Aguero berhasil membobol gawang Simon Mignolet satu menit jelang turun minum.


Untungnya momentum tersebut tak berlanjut hingga babak kedua. Pada akhirnya, Liverpool berhasil menang dengan skor telak 1-4 berkat satu gol tambahan dari Martin Skrtel.


Walau hasil tersebut sangat positif, namun Klopp tak mau memuji pasukannya secara berlebihan. Ia justru menyebut timnya sejatinya bisa tampil lebih baik lagi, terutama di area lini belakang.


"Di pertengahan babak, saya mengatakan pada para pemain bahwa saya sedikit merasa mereka dalam kondisi terkejut bisa unggul. Itulah yang harus kami pelajari. Keunggulan merupakan hal yang normal dalam sepakbola jika Anda memiliki kualitas, dan kami memiliki kualitas tersebut," ujar Klopp pada situs resmi The Reds.


"Tim Anda bisa memimpin, namun kami bisa bertahan dengan lebih baik ketimbang yang kami lakukan di 10 menit terakhir di babak pertama," tuturnya. [initial]


 (lfc/dim)