
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengaku akan memanfaatkan masa pra-musim ini untuk mencoba banyak taktik dan formasi yang berbeda.
Sebelumnya, Liverpool kerap memakai formasi 4-3-3. Formasi agresif tersebut memang terbukti ampuh dan membuat The Reds jadi haus gol.
Di musim panas ini, Liverpool sudah menambah amunisinya dengan merekrut Mohamed Salah dan Dominic Solanke. Ada kemungkinan aksi belanja mereka masih bisa bertambah lagi.
Untuk memaksimalkan pemain baru dan lama, maka Klopp harus menemukan taktik yang tepat. Dan untuk itu, ia harus mencoba taktik sebanyak mungkin sebelum kompetisi resmi dimulai.
"Secara taktis, menjadi lebih fleksibel - tergantung siapa yang ada dan kapan - dan mengenalkan sistem yang berbeda," jawab Klopp saat ditanya apa targetnya di masa pra musim ini.
"(Pada 2015-16), kami sering memainkan pola 4-2-3-1, [pada 2016-17] sebagian besar waktu kami memakai formasi 4-3-3 atau 4-5-1. Menurut pendapat kami, Ini cocok untuk pemain yang kami miliki," terangnya.
Manajer asal Jerman ini menambahkan, untuk sekarang ia masih belum tahu formasi mana yang akan dipakainya musim depan. Namun yang jelas ia akan berusaha untuk menampilkan taktik yang lebih bagus dari musim kemarin.
"Saya tidak yakin taktik mana yang harus kami mainkan tahun depan, akan ada beberapa taktik yang berbeda. Dan kami akan mempersiapkan diri bermain di Eropa juga, jadi kita butuh skuad yang lebih besar."
"Kita akan baik, Saya tidak sabar menantikannya. Biasanya Anda selalu ingin mengambil langkah berikutnya dari satu tahun ke tahun depan," tandas Klopp.
Baca Juga:
- Klopp Tidak Akan Lepas Sturridge
- Eks Liverpool: Coutinho Pemain Yang Sangat Berharga
- Crystal Palace Mundur Dari Perburuan Sakho
- Liverpool Hidupkan Minat Untuk Bek Hull City Ini
- Chelsea Bebas dari Tuntutan Ganti Rugi Mohamed Salah
- Berburu Striker, MU Diarahkan Untuk Rekrut Defoe
- Demi Liverpool, Matip Siap Kerja Keras Musim Depan
- Liverpool dan Everton Berebut Kiper Sevilla
- Firmino Siap Hadapi Jadwal Padat Liverpool Musim Depan
- Liverpool Mantap Ajukan Penawaran untuk Keita
- Brighton Akui Ingin Angkut Joe Gomez
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Juli 2017 15:30
-
Liga Inggris 1 Juli 2017 11:40
-
Liga Inggris 1 Juli 2017 05:42
-
Liga Inggris 30 Juni 2017 22:38
-
Liga Inggris 30 Juni 2017 16:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...