Klopp Akan Beri Kesempatan Markovic di Liverpool

Klopp Akan Beri Kesempatan Markovic di Liverpool
Lazar Markovic (c) AFP
- Manajer Jurgen Klopp berencana untuk memberikan kesempatan kepada Lazar Markovic membuktikan kualitasnya di klub musim depan.


Pemain asal Serbia ini bergabung dengan The Reds pada musim panas 2014 dengan biaya 20 juta pounds. Namun, Markovic kesulitan menampilkan permainan terbaiknya di musim pertamanya bermain di Premier League.


Markovic lantas tak masuk dalam rencana Liverpool musim ini dan kemudian dipinjamkan ke . Klopp mengatakan bahwa dirinya akan dengan senang hati menyambut Markovic di Anfield pada musim panas nanti.


"Saya akan mengatakan pada awal pramusim, 'selamat datang dan kemudian terserah Anda'" kata Klopp dilansir Soccerway.


"Inilah yang terjadi dalam sepak bola, pra-musim sangat panjang dan jika dia ingin kembali ke Liverpool pada tanggal 2 Juli, maka Anda dipersilakan.


"Kami kekurangan pemain sayap. Semua orang yang terlibat di pramusim dapat kesempatan untuk bermain musim depan. Kami membutuhkan skuat yang besar karena kompetisi Eropa. Pramusim adalah waktu yang lama untuk menunjukkan apa yang Anda miliki dan kemudian setelah ini kami akan membuat keputusan."[initial]


 (sw/ada)