
Bola.net - Eks pemain West Ham, Paolo Di Canio melontarkan kritik pedas terhadap bomber andalan Chelsea, Romelu Lukaku yang belakangan kesulitan mencetak gol.
Musim 2021/22 ini, Lukaku memutuskan kembali ke klub lamanya, Chelsea. The Blues berani merogoh kocek senilai 115 juta euro untuk memboyong Lukaku dari Inter Milan.
Awalnya, Lukaku langsung tampil luar biasa dengan mencetak empat gol bagi Chelsea. Namun, kini penyerang asal Belgia itu tercatat tak pernah mencetak gol lagi dalam enam laga terakhir berseragam The Blues.
Advertisement
Penilaian Paolo Di Canio
Keringnya aliran gol Lukaku belakangan ini mendapat sorotan dari Di Canio. Menurutnya, bukan salah Chelsea jika Lukaku sulit mencetak gol akhir-akhir in.
"Saya mendengar (Giuseppe) Bergomi membandingkan (striker Napoli Victor) Osimhen dan Lukaku. Namun, Osimhen memiliki semangat yang berbeda, dia tidak tumpul seperti dia [Lukaku]," ujar Di Canio di Sky Calcio Club.
“Ketika kesulitan meningkat, dia tidak mencetak gol dalam lima pertandingan bersama Chelsea. Dan itu bukan salah Chelsea, mereka yang pertama (di klasemen) bahkan tanpa golnya." imbuhnya.
Mirip Fernando Llorente
Lebih lanjut, Di Calcio juga mengklaim bahwa peran Lukaku di Chelsea saat ini mirip dengan apa yang ditunjukkan Fernando Llorente ketika bermain di Juventus.
"Lukaku tidak mencetak gol. Lukaku adalah pemain yang fungsional, seperti halnya Llorente di Juve asuhan (Antonio) Conte," tutur Di Canio.
'Bahkan jika Lukaku lebih kuat dari Llorente. Lukaku berfungsi untuk jenis pertandingan tertentu." tukasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: Sky Calcio Club
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Oktober 2021 22:41
Baru Tiga Bulan Dipinjamkan, Chelsea Panggil Pulang Billy Gilmour?
-
Liga Spanyol 18 Oktober 2021 16:31
-
Editorial 18 Oktober 2021 15:58
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Chelsea di Jendela Transfer Januari 2022
-
Liga Italia 18 Oktober 2021 08:04
Waduh, Raiola Tawarkan De Ligt ke Chelsea, Barcelona, dan Man City
-
Galeri 17 Oktober 2021 18:58
Gol Tunggal Chilwell Bawa Chelsea Tersenyum di Markas Brentford
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:21
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...