
Bola.net - Jamie Carragher memperingatkan pemilik Liverpool yakni Fenway Sports Group (FSG) bahwa jika Jurgen Klopp cabut dari Anfield karena kisruh European Super League, maka mereka bakal diusir dalam waktu sepekan oleh para suporter The Reds.
Liverpool saat ini dalam sorotan besar dari fans sepak bola dunia, khususnya Eropa. Sebab mereka termasuk salah satu dari 11 klub penggagas European Super League (ESL).
Kompetisi ini adalah kompetisi tandingan Liga Champions. Selain Liverpool, ada lima klub lainnya dari Premier League yang gabung ESL, plus tiga klub dari La Liga dan tiga sisanya dari Serie A.
Advertisement
Situasi ini membuat Klopp berada dalam dilema besar. Sebab ia sudah sejak lama menolak proposal dibentuknya ESL.
Ancaman Carragher pada Owner Liverpool
Situasi itu sendiri disebut bisa saja bermuara pada hal yang tidak diinginkan; Jurgen Klopp angkat kaki dari Liverpool. Jamie Carragher tak mau melihat hal tersebut terjadi.
Ia yakin para fans juga merasa demikian. Carragher lantas memberikan peringatan bahwa jika Klopp sampai benar cabut dari Anfield, maka FSG bisa bernasib sama seperti pendahulunya yakni George Gillett dan Tom Hicks.
"Dari klub saya, satu-satunya alasan Liverpool berada di sini adalah atau memiliki peluang untuk berada di Liga Super ini, karena mereka telah memenangkan enam Piala Eropa dan 20 gelar liga. Hanya satu dari masing-masing yang berada di bawah FSG," bukanya pada Sky Sports.
"Mereka telah menggunakan semua yang telah dilakukan Liverpool dalam sejarah mereka, bahkan sebelum Bill Shankly, untuk melapisi kantong mereka sendiri. Hal terbesar adalah semua orang menentangnya. Jurgen Klopp berbicara tentang ini pada 2019 dan membuat pendiriannya sangat jelas," tegasnya.
"Jika Liverpool kehilangan manajer mereka karena ini dalam 12 bulan ke depan, maka pemilik klub itu akan habis dalam seminggu. Saya dapat meyakinkan Anda tentang itu," koar Carragher.
Apa Kata Klopp?
Manajer Liverpool Jurgen Klopp sebelumnya sempat berbicara soal masa depannya. Ia menegaskan masih akan tetap bertahan di Liverpool sesuai kontraknya meski ada kisruh soal European Super League ini.
"Saya di sini sebagai pelatih dan manajer, dan akan melakukannya selama orang-orang membolehkan saya melakukan itu. Saya telah mendengar bahwa saya akan mundur atau apapun itu. Jika waktu semakin berat, itu membuat saya semakin ingin bertahan di sini," serunya seperti yang dikutip dari Goal.
"Saya merasa bertanggung jawab kepada tim, bertanggung jawab terhadap klub dan hubungan yang kami miliki bersama fans. Ini adalah masa yang berat, tapi saya akan coba menyelesaikannya," tegas Klopp.
Bergabungnya Liverpool ke European Super League ini sendiri ditentang habis-habisan oleh para suporternya. Sebagian dari mereka bahkan akhirnya memasang spanduk yang menegaskan penolakan mereka pada ESL. Bahkan ada sejumlah kelompok suporter yang mencopot bendera yang mereka pasang di Anfield di setiap laga kandang di masa pandemi ini.
(Sky Sports)
Berita Liverpool Lainnya:
- Alan Shearer Minta Premier League Bekukan Enam tim Peserta European Super League
- Soal 'You'll Never Walk Alone' Liverpool, Gary Neville Mengaku Minta Maaf
- Debat Jurgen Klopp vs Gary Neville Semakin Panas, Gara-gara Liverpool dan ESL Nih!
- Analisis: Jangan Keburu Marah, Yuk Pahami Super League Sepenuhnya
- Kelelahan Buat Liverpool Bermain Imbang Lawan Leeds United
- Penampakan Klasemen Premier League Tanpa 6 Klub Super League
- Jurgen Klopp: Gary Neville Bicara Soal 'You'll Never Walk Alone?' Tidak Boleh!
- James Milner Tak Setuju Liga Super Eropa Bergulir, Apa Alasannya?
- Jurgen Klopp Pastikan Bertahan Meski Liverpool Ikut European Super League
- Liverpool Cuma Imbang, Netizen: Ngalahin Leeds Saja Gak Bisa Malah Mau Main di Super League
- 5 Pelajaran Leeds United vs Liverpool: Sudah Tidak Fokus Lagi, The Reds?
- Premier League Gelar Emergency Meeting Tanpa 6 Klub Super League
- Protes ESL, Leeds United Pakai 'Merseyside Reds' untuk Gantikan Liverpool
- Beragam Aksi Protes European Super League di Laga Leeds vs Liverpool, dari Kaus hingga Pesawat
- Pernah Menentang Ide European Super League, Jurgen Klopp: Opini Saya Tak Berubah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 April 2021 22:58
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Otomotif 20 Maret 2025 08:37
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
-
Bulu Tangkis 20 Maret 2025 08:35
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...