Kiper Ini Mengaku Diinginkan Conte di Chelsea

Kiper Ini Mengaku Diinginkan Conte di Chelsea
Diego Lopez (c) Ist

Bola.net - - Diego Lopez mengungkap bahwa Antonio Conte berniat untuk merekrutnya ke .

Lopez saat ini tengah dipinjamkan selama semusim ke Espanyol dari AC Milan. Conte lantas sempat dikaitkan dengan kemungkinan mendatangkan Lopez ke Stamford Bridge di musim panas.

Bos The Blues sendiri konon memang tengah mencari penjaga gawang anyar untuk mengantisipasi kepindahan Asmir Begovic, yang disebut gerah karena tak kunjung mendapat kesempatan main reguler.

Dan Lopez mengungkap bahwa Chelsea sempat menginginkannya. Namun ia tak tahu soal masa depannya, meski berharap dirinya bisa bermain permanen di Espanyol.

Antonio ConteAntonio Conte

Ketika ditanya soal Chelsea, Lopez mengatakan di AS: "Ada kesempatan musim panas lalu. Saya amat tersanjung dengan ketertarikan manajer. Saya tidak tahu apakah itu akan terus berlanjut di musim panas ini."

"Tahun lalu itu adalah prioritas, namun sekarang semua sudah berubah dan saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Mereka adalah salah satu klub besar Eropa dan mungkin akan memenangkan Premier League."

"Ide saya belum berubah dan saya ingin terus bertahan di Espanyol. Semoga itu terjadi."