King: Leicester Ingin Menang di Anfield

King: Leicester Ingin Menang di Anfield
Andy King (c) AFP
- Gelandang Leicester City, Andy King mengungkapkan bahwa kemenangan atas Liverpool akhir pekan ini akan menjadi pernyataan yang nyata bahwa mereka masih sekuat musim lalu.


Setelah menjadi kampiun secara mengejutkan pada musim lalu, Leicester memang memiliki start yang lambat dengan hanya meraih empat poin dari tiga pertandingan awal.


Namun jelang pertandingan melawan Liverpool akhir pekan ini, Andy King meminta timnya untuk fokus dan tak membahas perbandingan-perbandingan tentang musim lalu.


"Setelah musim lalu, itu akan selalu sulit. Setelah beberapa pertandingan, apa pun yang kami lakukan, orang akan membandingkan dengan musim lalu dan mengatakan ini adalah awal yang lambat," ujarnya.


"Tapi sekarang kami telah memiliki kemenangan, kami bisa berharap untuk bangkit dan berlari. Kemenangan di Anfield akan menjadi pernyataan yang nyata," sambungnya.


"Kami tahu ini akan sulit karena mereka memiliki awal bagus, tapi kami tahu bila kami bermain dengan cara yang kami bisa, maka kami bisa bertempur melawan siapa pun," tandasnya.[initial]


 (fft/dzi)