'Ketimbang Pikirkan Kans Juara, Arsenal Harus Fokus Berbenah'

'Ketimbang Pikirkan Kans Juara, Arsenal Harus Fokus Berbenah'
Selebrasi Mesut Ozil dkk. (c) AFP
- Bek Arsenal, Per Mertesacker meminta rekan-rekannya untuk terus membenahi performa mereka di sisa musim ini. Mertesacker meminta agar rekan-rekannya tidak terlalu memikirkan peluang juara, melainkan lebih fokus untuk membenahi performa mereka yang kurang apik beberapa waktu belakangan.


Berkat hasil imbang kontra Tottenham Hotspurs, The Gunners tertahan di peringkat tiga klasemen Premier League. Mereka terpaut lima poin dari posisi pertama yang ditempati oleh Leicester City.


Ketika ditanya mengenai kans mereka untuk menjuarai Premier League musim ini, Mertesacker mengaku tidak mau ambil pusing dengan hal itu dan lebih memilih fokus untuk meningkatkan performa mereka. "Saya tidak punya pandangan (mengenai kemungkinan juara). Kami harus mengurusi diri kami sendiri ketimbang memikirkan hal itu" ungkap Mertesacker pada halaman resmi Arsenal.


"Kami tidak perlu terlalu memikirkan itu (peluang juara), itu tidak ada gunanya. Kami hanya perlu berkonsentrasi pada diri kami sendiri dan hanya itulah satu-satunya cara untuk tetap bersaing dan memenangkan pertandingan" tutup Bek 31 tahun tersebut.[initial]



 (afc/dub)