
Bola.net - - Sebuah saran diberikan Lauren kepada Unai Emery. Mantan pemain Arsenal itu menilai Emery lebih baik fokus mengejar Denis Suarez pada bursa transfer kali ini ketimbang memburu James Rodriguez.
Arsenal sendiri memang tengah berusaha untuk memperkuat lini tengah mereka. Unai Emery dikabarkan membutuhkan tambahan tenaga di lini tengah mereka untuk bisa finish di empat besar EPL musim ini.
Sejauh ini ada dua nama yang dirumorkan dikejar oleh Emery. Ia disebut ingin mendatangkan gelandang Barcelona, Denis Suarez dan pemain Real Madrid, James Rodriguez.
Advertisement
Dalam kacamata Lauren, ia menilai Suarez punya lebih banyak hal yang bisa ditawarkan bagi Arsenal ketimbang James. "Saya tidak yakin Arsenal harus mengejar James Rodriguez, meski mereka hanya mencoba untuk meminjamnya," buka Lauren kepada Bwin.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca komentar lengkap eks pemain The Gunners tersebut.
Terlalu Beresiko
Lauren mengakui bahwa James memiliki kemampuan di atas rata-rata, namun ia khawatir sang playmaker flop di Arsenal seperti yang terjadi di Real Madrid dan Bayern Munchen.
"Rodriguez punya banyak talenta namun anda tanda peringatan bahaya dengan kegagalannya beradaptasi di Real Madrid atau Bayern Munchen. Dia juga akan menuntut gaji yang tinggi di Arsenal sehingga Arsenal harus memastikan dia sesuai dengan filosofi klub."
"Rodriguez sudah bermain di partai-partai besar untuk klub-klub besar dan kita tidak perlu meragukan talentanya. Jika Emery bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya maka ia akan sangat membantu Arsenal lolos ke Liga Champions musim depan. Namun ini adalah sebuah perjudian."
Lebih Cocok
Pada kesempatan ini, Lauren juga menilai Arsenal lebih cocok untuk merekrut Denis Suarez, karena sang pemuda sudah membuktikan bahwa ia adalah sosok pekerja keras selama berada di Barcelona.
"Bagi saya, Suarez harus menjadi target nomor satu Arsenal di bursa transfer kali ini. Dia adalah pemain yang luar biasa dan ia punya semangat juang untuk bersaing dengan banyak pemain top agar bisa menjadi starter di Barcelona."
"Bagi saya Arsenal harus mencoba mendatangkan Suarez daripada Rodriguez. Saya sama sekali tidak ragu akan hal itu." tandasnya.
Kendala
Arsenal sendiri dikabarkan cukup kesulitan merekrut kedua pemain ini karena mereka hanya punya uang untuk meminjam saja sementara kedua klub pemilik pemain ini meminta pembelian permanen.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2019 18:20
Ketimbang Arsenal, Real Madrid Pilih Lepas James Rodriguez ke Tottenham?
-
Liga Spanyol 24 Januari 2019 18:00
-
Liga Spanyol 24 Januari 2019 13:30
-
Liga Spanyol 24 Januari 2019 12:10
Meski Cinta Madrid, James Rodriguez Mungkin Tak Akan Kembali Lagi
-
Liga Spanyol 24 Januari 2019 12:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:11
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:52
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 08:51
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...