Ketimbang Barca, Mourinho Lebih Pahami Fabregas

Ketimbang Barca, Mourinho Lebih Pahami Fabregas
Cesc Fabregas (c) CFC
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho memberikan pendapat mengenai krusialnya peranan seorang Cesc Fabregas dalam membangun serangan timnya. Hal tersebut diungkapkan sesaat setelah pemain asal Spanyol tersebut mengotaki kemenangan 3-1 yang diraih The Blues atas Burnley semalam (18/08).

Pada laga tersebut, Fabregas mampu membukukan dua assist bagi Andre Schurrle dan Branislav Ivanovic. Kegemilangan tersebut diakui Mourinho juga hasil dari kejeliannya sendiri memberi posisi bermain bagi Fabregas.

Secara tersirat, pria asal Portugal ini mengatakan bahwa ia lebih tahu cara mengoptimalkan Fabregas alih-alih klub yang dibela sang gelandang sebelumnya, Barcelona.

"Fabregas adalah pilihan pertama kami di posisi tersebut. Saya paham betul kualitasnya karena sudah cukup lama bersaing di kompetisi yang sama dengan dia. Saat saya melatih di Spanyol, ia juga pindah ke sana. Setidaknya kami bermain di kompetisi yang sama dalam enam atau tujuh musim dalam sepuluh tahun terakhir," tukas Mourinho seperti dilansir Guardian.

"Di Barca, dia berubah posisi dari false nine, pemain nomor 10, bahkan winger. Namun sekarang saya tahu pasti keunggulan apa yang ia miliki. Dia adalah pemikir cepat di sektor gelandang. Ia mampu memimpin pemain lainnya bergerak ke arah yang sama. Senang bisa memiliki pemain seperti dia di Chelsea."

Fabregas sendiri baru saja didatangkan Chelsea dari Barca di bursa transfer musim ini dengan harga 30 juta Pounds.[initial]

 (gua/mri)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR