Kesulitan Datangkan Rooney, Mou Beralih ke Eto'o

Kesulitan Datangkan Rooney, Mou Beralih ke Eto'o
Samuel Eto'o dan Jose Mourinho semasa di Inter. (c) AFP
Bola.net - Manajer Chelsea, Jose Mourinho memiliki keinginan untuk bereuni dengan bintang Anzhi, Samuel Eto'o. Ia berencana mendatangkan pemain asal Kamerun tersebut ke Stamford Bridge pada musim panas ini.

Seperti yang diberitakan The Daily Star, Mourinho menyatakan akan segera membeli Eto'o. Namun transfer terebut akan terjadi jika mereka gagal menggaet Wayne Rooney dari Manchester United.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Rooney menjadi target utama Chelsea. Namun hingga kini transfer tersebut belum juga terwujud. Pemilik The Blues, Roman Abramovich juga enggan merogoh koceknya dalam-dalam untuk merekrut Rooney.

Kini bidikan The Blues beralih ke Eto'o. Ia dianggap memiliki kualitas untuk bermain di Chelsea. Terlebih, Mourinho dan Eto'o pernah bekerjasama semasa di Internazionale dulu. (tri/gag)