Keren! Marcus Rashford Siapkan Dua Tiket untuk Tenaga Medis yang Rindu Old Trafford

Keren! Marcus Rashford Siapkan Dua Tiket untuk Tenaga Medis yang Rindu Old Trafford
Striker Manchester United Marcus Rashford setelah mencetak gol ke gawang Newcastle. (c) AP Photo

Bola.net - Striker Manchester United, Marcus Rashford, telah memesan dua tiket pertandingan khusus untuk tenaga medis yang telah bekerja keras selama pandemi virus corona. Tenaga medis ini menyapa Rashford di media sosial dan kebetulan dibalas sang striker muda.

Sepak bola sudah cukup lama dihentikan sementara, sekitar satu bulan. Tentu publik Inggris mulai merindukan aksi tim-tim kesayangan mereka, setidaknya sepak bola bisa membuat mereka melupakan masalah sejenak.

Hal yang sama dialami oleh salah satu perawat asal Inggris atau yang lebih dikenal dengan NHS workers. Perawat itu bernama Josh Howes, yang menyapa Rashford lewat media sosial Twitter untuk mengutarakan kelelahannya bekerja dan kerinduannya terhadap sepak bola.

Rashford pun memberi jawaban berkelas. Seperti apa? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 3 halaman

Bisa Dapat Tiket di Old Trafford?

Howes jelas fans MU. Dia menyapa Rashford, menanyakan kabar pemulihan cederanya. Juga, dia dan istrinya mengaku merindukan pengalaman menonton pertandingan langsung di Old Trafford.

Saya merindukan sepak bola! @MarcusRashford bagaimana proses pemulihan cedera? Semoga Anda baik-baik saja. Sungguh saya tidak sabar melihat Anda merobek jala gawang lawan lagi!"

Saya dan istri bisa membeli tiket di Old Trafford dan kami bisa berhenti mengenakan kostum tidak masuk akal ini untuk 13 jam sehari!"

Ya, saat it Howes membagikan foto dirinya dan istri yang mengenakan APD dan kelengkapan lainnya untuk menghadapi pasien Covid-19, termasuk masker N-95.

2 dari 3 halaman

Jawaban Rashford

Tidak lama, Harapan Howes disambut baik oleh Rashford. Bahkan Rashford memberikan jaminan dua tiket untuk Howes dan istrinya. Dia mengaku kagum dengan perjuangan tenaga medis di lapangan.

"Saya sudah memesan dua tiket untuk Anda kawan. Tidak sabar untuk merayakan superstar sebenarnya di kondisi sekarang."

Howes kemudian berterima kasih pada Rashford, lalu bercanda ingin bertemu dengan Gary Neville.

3 dari 3 halaman

Jadi Contoh

Jawaban Rashford menuai berbagai respons positif. Bukan sekadar soal dua tiket yang mungkin sangat murah bagi Rashford, tapi tentang empatinya terhadap perjuangan tenaga medis.

Sumber: Twitter