Kepa Baik-Baik Saja karena Bantuan De Gea

Kepa Baik-Baik Saja karena Bantuan De Gea
Kepa Arrizabalaga (c) AP

Bola.net - - Kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga mengaku banyak berdiskusi dengan David De Gea sebelum bergabung dengan Chelsea. Dia menerima beberapa saran dari De Gea yang lebih senior dalam berkarier di Premier League.

Kepa sah menjadi kiper termahal dalam sejarah ketika memutuskan hengkang ke Stamford Bridge untuk 72 juta poundsterling. Dia dipercaya sebagai pengganti Thibaut Courtois yang pergi ke Real Madrid.

Bermain di Premier League tidak mudah bagi pemain-pemain baru, terlebih untuk kiper. Di musim pertamanya ini, Kepa telah bermain sebanyak 51 kali. Dia sudah membuktikankualitasnya.

Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Adaptasi Sulit

Bagi kiper baru, Premier League tidak pernah mudah. Kepa juga mengalami masa-masa suli beradaptasi. Beruntung, dia bisa bertanya langsung dan mendapatkan solusi dari David De Gea yang sudah terlebih dahulu bermain di liga tersebut. Keduanya merupakan rekan di timnas Spanyol.

"Saya banyak berbicara dengan De Gea di tim nasional. Dia berkata pada saya bahwa musim pertamanya di Inggris sangat sulit di setiap aspek, bahwa itu selalu sulit," tutur Kepa di Express.

"Perubahan selalu membutuhkan sedikit waktu dan usaha. Perubahan selalu sulit. Gaya sepak bola di sini berbeda dengan sepak bola yang dimainkan di Spanyol."

2 dari 2 halaman

Fisik

Perbedaan itulah yang paling disadari Kepa. Dia lebih banyak mengandalkan kekuatan fisik di Premier League. Sebab itu, dia harus rutin menjaga kebugaran tubuhnya.

"Itulah [perbedaan gaya sepak bola] yang paling saya sadari. Segalanya lebih mengandalkan fisik, wasit lebih sering membiarkan pelanggaran dan membiarkan lebih banyak kontak fisik."

"Sebelum datang ke sini, saya menjalani rutinitas latihan kebugaran di gym, dan saya mengikuti rencana ketat. Saya tidak mengubah itu," tandasnya.