Keown: Wenger Masih Harus Benahi Pertahanan Arsenal

Keown: Wenger Masih Harus Benahi Pertahanan Arsenal
Arsene Wenger. (c) AFP
- Martin Keown merasa Arsene Wenger masih harus membenahi pertahanan , meski klub mencatat clean sheet di tiga laga terakhir yang mereka menangkan.


Kali terakhir bermain, The Gunners bahkan mampu menang 2-0 atas Bayern Munchen di Liga Champions.


Namun Keown mengatakan pada Daily Mail: "Mereka harus berusaha tampil seimbang, terutama di lini belakang.


"Saya tidak ingin terus mengkritik, namun saya adalah mantan bek dan saya khawatir. Arsene Wenger selalu ingin menyerang dan saya memahami filosofi tersebut.


"Ia membuat Anda percaya diri, namun Anda harus punya pondasi yang kuat. Jika mereka melakukan itu, mereka akan bisa berkembang. Namun sekarang mereka harus berusaha keras untuk bisa memenangkan trofi." [initial]





 (exp/rer)