Keown Sebut Coquelin dan Koscielny Sama Pentingnya Dengan Ozil

Keown Sebut Coquelin dan Koscielny Sama Pentingnya Dengan Ozil
Laurent Koscielny (c) AFP
- Eks defender , Martin Keown, menyebut bahwa Francis Coquelin dan Laurent Koscielny layak mendapatkan pujian yang sama seperti yang didapatkan Mesut Ozil.


Sejauh musim ini berjalan, Ozil tampil dalam form terbaiknya. Playmaker asal Jerman itu mampu menyumbangkan 10 assist dari 12 laga di EPL. Kehebatan gelandang kidal itu pun mendapatkan pujian dari banyak pihak.


Namun, Keown merasa bahwa seharusnya orang-orang tak hanya memuji Ozil saja. Ada Coquelin dan Koscielnya yang sebenarnya juga memiliki peran penting dan tampil hebat bersama Arsenal sejauh ini.


"Cara Arsenal menyerang dan bermain adalah kunci atas semua kesuksesan mereka. Itulah brand mereka, sepakbola menyerang," ujar Keown.


"Ozil berhasil melepaskan semua assist tersebut adalah kunci dari hal tersebut. Namun hal itu juga sama pentingnya dengan jumlah tekel yang mungkin dilancarkan Coquelin, atau jumlah clearance dan blok yang mungkin dilakukan Koscielny," terangnya pada pada Daily Mail. [initial]


 (dm/dim)